Menjual Produk Herbal dari Bapak Bayu Diningrat 

Base Herbal | Bayu Sehat Mandiri (BSM)

Manfaat Tomat

Kesehatan adalah hal terpenting dari kehidupan, dan yang paling penting adalah ingat kepada yang maha kuasa, maha pencipta alam semesta

Manfaat Tomat

INILAH 13 MANFAAT TOMAT UNTUK KESEHATAN

Tomat (Solanum lycopersicum) merupakan tumbuhan siklus hidup singkat dan memiliki buah berawarna hijau, kuning, dan merah yang biasa dipakai sebagai sayur dalam masakan atau dimakan secara langsung. Tomat mengandung antioksidan berupa likopen yang dapat membantu memerangi efek radikal bebas penyebab kanker. Tomat juga memiliki kandungan antioksidan lain yakni polifenol, naringenin, dan chlorogenic acid. Di samping itu, ternyata buah tomat rendah kalori dan lemak, tetapi kaya akan karotenoid, lutein, gula, vitamin A, vitamin C, folat, dan kalium. Ada banyak macam khasiat yang didapatkan di dalam buah tomat, antara lain :
  1. Mencegah kanker prostat
  2. Mengurangi risiko kanker usus besar
  3. Mengurangi risiko kanker cervix
  4. Mengurangi risiko kanker ovarium
  5. Mengurangi risiko kanker payudara
  6. Mengontrol tekanan darah
  7. Menjaga kesehatan jantung
  8. Menurunkan risiko penyakit kardiovaskular.
  9. Mencegah kerusakan otot
  10. Menjaga kepadatan tulang
  11. Mencegah batu ginjal.
  12. Menjaga kesehatan mata
  13. Membuat kulit lebih sehat
Dari banyaknya manfaat diatas, ada yang harus diperhatikan yaitu salah satunya adalah :
  1. Cara konsumsi tomat.
Tomat bisa saja dikonsumsi secara langsung maupun dimasak terlebih dahulu, tetapi jika tomat yang dimasak dalam waktu 15 menit akan meningkatkan kadar likopen hingga 171%. Hal ini disebabkan kadar air dalam tomat akan berkurang bila dimasak. Dengan kadar air berkurang, konsentrasi likopen semakin meningkat dan mudah diserap oleh tubuh.
  1. Batas konsumsi tomat per hari.
Tomat akan aman jika dikonsumsi tidak lebih dari 100 gram per hari. Jika melebih batas tersebut akan menyebabkan naiknya resiko terbentuknya batu empedu. Dan bagi anda yang sudah terlanjur mengalami  gangguan kesehatan, untuk mempercepat proses penyembuhan bisa ditambah dengan konsumsi BSM 3, selain tomat juga terdapat komposisi lainnya diantaranya rimpang temu putih, daun sirsat, daun kelor, buah mengkudu, air kelapa yang bermanfaat untuk kesehatan.